Hallo semua pembaca blog gue… di thread gue kali ini, gue
akan sedikit membahas macam – macam apa saja yang di perlukan untuk mendaki
gunung. Sebenarnya peralatan untuk mendaki gunung sangatlah banyak, tergantung
dari tingkat susah mudahnya gunung yang akan di daki. Namun pada thread gue
kali ini gue hanya akan membahas peralatan yang umum yang biasanya di butuhkan…
oke langsung saja kita bahas.
1. Tas
daypack/ Tas Carrier
Perlengkapan pertama yang sangat kita
butuhkan adalah sebuah tas, tas sangat di butuhkan untuk menampung seluruh
perlangkapan yang akan kita bawa nantinya. Mulai dari tenda dome, matras,
pakaian ganti hingga logistik kita. Ragam dari tas tentu saja ber macam –
macam. Begitu juga ragam tas yang kita perlukan untuk mendaki gunung. Namun umumnya
kita memerlukan tas carrier (tas yang ber ukuran besar) menurut gue tas carrier
tidak harus bagus dan ber-merk tapi yang penting adalah fungsinya J
2.
Jaket
Hal kedua yang sangat di perlukan
adalah jaket, tentu saja jaket yang di gunakan untuk mendaki sedikit berbeda
dari jaket yang biasa di pergunakan untuk keseharian. Jaket yang kita perlukan
yaitu jaket yang sedikit lebih tebal dan tentu saja jaket yang windproof (anti
angin) dan waterproof (anti air). Kenapa harus windproof dan waterproof ??
karena jaket yang seperti tersebut perlu untuk mendukung aktifitas mendaki
kita. Dan kita juga menjadi safety dari
terpaan angin gunung yang dingin dan air hujan.
3.
Sepatu
track
Usahakan dalam mendaki gunung
gunakanlah sepatu track, kenapa sepatu track ?? karena sepatu track telah di
design khusus supaya nyaman untuk kegiatan outdoor.
4.
Matras
Fungsi dari matras banyak sekali,
mulai dari sebagai alas untuk di dalam tenda, untuk alas duduk duduk. Dam berbagai
macam lain kegunaannya, harga dari matras sendiri tidak lah terlalu mahal. Semua
kembali dari kualitas masing – masing umumnya harga matras mulai dari 25 ribu
hingga 100 ribu rupiah.
5.
Tenda
dome
Peralatan selanjutnya yaitu tenda dome,
tenda berfungsi sebagai tempat berteduh kita di alam nantinya. Bentuknya yang ringkas,
memudahkan kita untuk memasukannnya kedalam tas carrier, usahakan membawa tenda
yang double layer, karena dinilai lebih tahan terhadap terpaan angin dan air
hujan.
6.
Jas
hujan/ Ponco
Jas hujan sangatlah dibutuhkan karena
guna melindungi diri kita supaya tetap kering dari air hujan. Dalam banyak
kasus banyak pendaki yang lalai mengabaikan membawa jas hujan, sehingga pada
saat hujan pakaian mereka menjadi basah kuyup, sehingga dapat memungkinkan
terjadi hal – hal yang tidak di inginkan seperti hipotermia. Oleh karena itulah
jas hujan sangat di butuhkan untuk seorang pendaki J
7.
Kompor
Dan Nesting
Kompor dan nesting berfungsi sebagai
peralatan memasak kita selama di gunung. Kompor memiliki berbagai macam jenis
dan bentuk. Namun usahakan untuk membawa kompor gas, karena menurut gue kompor
gas lebih praktis dan sangat mudah di gunakan. Nesting pada jaman dahulu
umumnya di pakai oleh tentara, namun pada jaman sekarang sudah banyak di pakai
oleh para pendaki karena fungsinya yang sangat praktis sebagai pengganti panci.
8.
Senter/Headlamp
Senter sangat berguna sebagai
penerangan di malam hari supaya kita tidak sampai salah jalur ketika mendaki
gunung.
9.
Sleeping
Bag
Sleeping bag berguna untuk menghangatkan
tubuh kita ketika sedang tidur, selain itu sleeping bag juga berfungsi sebagai
alat bantu untuk menghangatkan diri pada penderita hipotermia.
10. P3K
Dalam segala hal kegiatan outdoor
usahakan untuk tidak sampai lupa membawa perlengkapan P3k, karena bisa saja di
alam terjadi hal – hal yang tidak kita inginkan.
11. Peta Dan Kompas
Seperti pada kegunaannnya, peta
berfungsi sebagai pemandu jalur kita untuk menuju tujuan kita. Usahakan lah
paham dalam membaca peta, apabila tidak paham maka akan percuma kita mempunyai
peta, kegunaan kompas sudah tentu untuk mengetahui arah mata angin. Selain itu
kompas juga berfungsi untuk menunjang kinerja dari kompas
12. Kamera
Jangan lupa untuk membawa peralatan
dokumentasi, bagi gue dokumentasi sangatlah penting, karena apalah arti sebuah
perjalanan tanpa sebuah dokumentasi wahahahahaha -________-
Selain dari sekian perlengkapan di atas tentu saja masih
banyak perlengkapan lain yang belum gue sebutin, tapi pada intinya yaitu satu,
jangan lupa selalu berdoa sebelum melakukan perjalanan maupun pendakian :)
See yaa…..
Source Gambar : GOOGLE
jangan lupa perlengkapan mendaki gunung dipersiapkan secara matang :) (y) Selamat Mendaki :D
ReplyDelete